Datangi DPR, Ustaz Yusuf Mansur ingin sambut kedatangan Raja Salman

Datangi DPR, Ustaz Yusuf Mansur ingin sambut kedatangan Raja Salman

Ustaz Yusuf Mansur tampak hadir dalam penyambutan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud di Gedung DPR RI. Dia pun mengaku senang bisa berkesempatan bertemu dengan Raja Salman saat kunjungan kenegaraan ke Indonesia.

"Saya selama ini sudah kenal Raja Salman tapi beliau enggak kenal saya. Saya senang dong pastinya," kata Yusuf Mansur sambil bergurau di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (2/3).

Lebih lanjut, Yusuf Mansur menambahkan, kunjungan Raja Salman beserta rombongannya merupakan sebuah kehormatan. Apalagi usai melakukan perjalanan dinasnya, Raja Salman memilih berlibur di Bali.

"Ini menunjukkan ada hubungan Islam dengan agama lain yang berjalan dengan baik. Raja Arab aja pilih liburan ke Bali yang kita tahu di sana seperti apa," jelas Yusuf.

Kehadiran Raja Salman pun, kata dia, menjadi sebuah pekerjaan rumah yang besar untuk Indonesia. Yakni memantapkan diri sebagai negara yang tangguh dan menunjukkan rasa percaya diri Indonesia sebagai negara dengan umat muslim terbesar di dunia.

"Sehingga stigma Islam yang ekonominya (rendah) bisa terangkat. Jadi kita punya semangat baru, enggak perlu dari Tiongkok dan Amerika aja yang melakukan investasi di Indonesia," tutupnya.

Sebelumnya, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Setya Novanto mengecek langsung persiapan akhir jelang kedatangan Raja Arab Saudi, Raja Salman bin Abdul Azis pagi ini. Setnov begitu dia disapa, mengatakan semua persiapan sudah selesai tanpa ada kekurangan.

"Sudah kita persiapkan semua dan tempat-tempat duduk, tempat-tempat untuk penandatanganan beliau pada saat hadir di sini mudah-mudahan persiapannya sudah semuanya sudah tuntas dan semua dari sisi keamanan dan juga kenyamanan ini saya lihat," kata Setnov di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (2/3).

Setnov menjelaskan, pengamanan lawatan Raja Salman juga telah dipersiapkan dengan baik. Seluruh elemen keamanan, TNI-Polri, dan Pengamanan Dalam (Pamdal) DPR kompak berjaga selama acara kunjungan.

DPR telah mengundang menteri-menteri kabinet kerja, petinggi partai politik, tokoh-tokoh ulama dari ormas keagamaan serta duta besar negara sahabat. Setnov menyebut mayoritas undangan telah mengkonfirmasi akan hadir dalam acara tersebut.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Tanaman dengan judul Datangi DPR, Ustaz Yusuf Mansur ingin sambut kedatangan Raja Salman. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://april3an.blogspot.com/2017/04/datangi-dpr-ustaz-yusuf-mansur-ingin.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Guntur Sapta - Thursday, April 27, 2017

Belum ada komentar untuk "Datangi DPR, Ustaz Yusuf Mansur ingin sambut kedatangan Raja Salman"

Post a Comment